Halaman

Jumat, 09 Juli 2010

Pelajaran Hari Jum'at ini

hari ini aku lalui tanpa kegiatan yang berarti... Seharian cuma santai-santai sambil membaca buku. Buku yang sedang ku baca berjudul "Syariat dan Akal dalam Perspektif Tradisi Pemikiran Islam" karya Muhammad Al-Ghazali. Dari buku ini ku peroleh sedikit pelajaran mengenai pentingnya ilmu peradaban daripada hanya ilmu agama. Kebanyakan kita (umat Islam) masih terjebak pada lingkaran perdebatan seputar ilmu agama yang justru ini membawa kemunduran Islam itu sendiri.....

Waktu shalat Jum'at sang khotib berkhutbah tentang hukum seorang anak berbakti kepada orang tua. Dijelaskan juga bahwa meskipun orang tua berbuat dzalim kepada anaknya dengan meninggalkan atau menelantarkannya sewaktu kecil, tetapi kita tetap harus menghormati dan menghargainya. Kita jangan menambah beban dosa untuk orang tua. karena Persoalan kewajiban mengurus anak adalah persoalan orang tua dengan Allah. Kita sebagai anak tidak perlu menghukumnya dengan berbuat yang sama.

Kita dianjurkan mendoakan kedua orang tua sebagaimana diajarkan oleh Rosulullah "allahumagfirli waliwalidayya warhamhuma kama robbayani soghiro", yang artinya ya Allah ampunilah dosaku dan dosa kedua orang tuaku. Kasihilah mereka sebagaimana mereka mengasihiku di waktu kecil.

Setelah ku merenung makna doa ini, kemudian ku berpikir bahwa sebenarnya dalam doa itu terdapat tuntutan atau "balasan" sang anak atas apa yang telah diperbuat orang tuanya ketika ia menelantarkan anak ketika kecil. Jadi meski orang tua tidak pernah merawat atau bahkan malah mengeksploitasi anak, secara tidak langsung akan mendapat balasan yang setimpal lewat doa tersebut. "kasihilah mereka seperti mereka mengasihiku di waktu kecil". Kalimat doa ini sebenarnya sebuah teguran bagi orang tua yang lalai dalam merawat anak. Ketika sang orang tua tidak memberikan kasih sayang secara tulus dan baik, maka Allah pun akan memperlakukannya sedemikian rupa. Walaupun ada hadits yang menjelaskan otoritas orang tua terhadap anaknya bahwa kemarahan, kemurkaan dan keridoan Allah adalah di tangan ibu dan bapak, tetapi itu sebanding dengan tanggung jawab yang besar pula dalam merawat anaknya dengan baik. Karena bagaimanapun anak adalah titipan Allah.

Itulah pelajaran yang ku dapat hari Jum'at ini. Dan ini sangat berguna bagiku ketika kelak aku menjadi orang tua....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar